Prediksi skor Pertandingan Stoke City vs Everton 2 Mei 2012

01 Mei 2012 Leave a Comment
Prediksi skor Pertandingan Stoke City vs Everton 2 Mei 2012. Everton bertekad memenangi pertandingan melawan tuan rumah Stoke City Rabu (2/5) dinihari WIB agar bisa finish di atas rival Merseyside Liverpool untuk pertama kali sejak tahun 2005.

Keinginan yang mungkin tidak akan mudah dicapai karena Everton akan bertanding di stadion Britannia dan lawan mereka Stoke baru sekali kalah ketika Peter Crouch mencetak gol dan striker jangkung itu pasti diturunkan oleh pelatih Tony Pulis karena di laga terakhir minggu lalu ia tampil bagus dan berhasil menjebol gawang Arsenal. Simak prediksi pertandingan Stoke vs Everton lengkap dengan susunan pemain dan statistik pertemuan kedua klub sebelum laga ini.

Pelatih Stoke Pulis mendesak semua pemainnya agar waspada akan semua tantangan di depan seiring berakhhirnya musim yang panjang. The Potters memiliki sisa tiga laga dan sudah bertanding sebanyak 53 kali termasuk pada Liga Europa musim ini. Setelah Everton, Stoke masih harus menghadapi QPR dan Bolton yang masih berjuang menghindari degradasi. Stoke City kembali tidak diperkuat defender Andy Wilkinson yang juga absen sewaktu timnya bermain seri 1-1 dengan Arsenal. Kiper Thomas Sorensen mungkin akan diturunkan di bawah mistar sebelum musim berakhir menjelang perhelatan Euro 2012.

Manager David Moyes bertekad menang dalam pertandingan Stoke vs Everton untuk mengakhiri catatan buruk bermain dengan the Potters. The Toffees tidak terkalahkan pada enam laga terakhir bahkan mereka selalu mencetak empat gol pada ketiga laga terbaru tetapi Everton hanya berhasil menjebol gawang Stoke satu kali pada empat pertemuan sebelumnya. Defender Leighton Baines tidak akan tampil. Cedera hamstring memaksa bek kiri Everton tersebut istirahat sejak laga semifinal FA Cup dan Moyes merasa Baines tidak akan siap hingga minggu depan. Pelatih Everton itu mungkin akan menurunkan starting lineup yang sama yang telah mengalahkan Fulham pekan lalu.

Head to head Stoke vs Everton:
Premier League ‎(EPL)‎ 4 Dec 2011 Everton 0 – Stoke City 1
Premier League ‎(EPL)‎ 1 Jan 2011 Stoke City 2 – Everton 0
Premier League ‎(EPL)‎ 30 Oct 2010 Everton 1 – Stoke City 0
Premier League ‎(EPL)‎ 1 May 2010 Stoke City 0 – Everton 0
Premier League ‎(EPL)‎ 4 Oct 2009 Everton 1 – Stoke City 1

Lima pertandingan terakhir Stoke City:
28 Apr 2012 Stoke City 1 – Arsenal FC 1 EPL
21 Apr 2012 Newcastle United 3 – Stoke City 0 EPL
9 Apr 2012 Aston Villa 1 – Stoke City 1 EPL
7 Apr 2012 Stoke City 2 – Wolves 1 EPL
31 Mar 2012 Wigan Athletic 2 – Stoke City 0 EPL

Lima pertandingan terakhir Everton :
28 Apr 2012 Everton 4 – Fulham 0 EPL
22 Apr 2012 Manchester United 4 – Everton 4 EPL
14 Apr 2012 Liverpool 2 – Everton 1 FA
9 Apr 2012 Everton 4 – Sunderland 0 EPL
7 Apr 2012 Norwich City 2 – Everton 2 EPL

Perkiraan susunan/lineup pemain Stoke vs Everton:
Stoke City (Formasi 4-1-4-1): Sorensen; Shotton, Shawcross, Huth, Wilson; Whelan; Pennant, Walters, Palacios, Etherington; Crouch
Absen: Diao, Sidibé
Everton (Formasi 4-4-1-1): Howard; Hibbert, Jagielka, Heitinga, Distin; Osman, Gibson, Neville, Pienaar; Fellaini; Jelavic
Absen: Baines, Rodwell, Drenthe

Bursa taruhan: Home 7-5, Away 8-5, Draw 21-10

Prediksi skor Stoke vs Everton: 1-2
Kandang Stoke City, Britannia Stadium memang sudah mengintimidasi banyak tim yang berkunjung ke sana tetapi hasil seri Everton di Old Trafford pada laga terakhir menunjukkan pasukan Moyes tidak gentar dengan tantangan berlaga di luar kandang. Dengan performa apik tim Merseyside dan sedang in-formnya striker Nikica Jelavic, pertandingan Stoke vs Everton ini akan sulit bagi pasukan Pulis.

dikutip dari http://www.ragamkabar.com


Postingan Menarik Lainnya :

0 komentar »

Leave your response!