Bom Di Kantor Radio KBR 68H Meledak !!!

15 Januari 2013 Leave a Comment
Satu paket yang ditujukan untuk tokoh Jaringan Islam Liberal (JIL) yang sekaligus adalah ketua DPP Partai Demokrat Ulil Abshar Abdalla nyasar ke KBR 68 H. Yang mengagetkan lagi, paket itu diperkirakan berisi bom. Polisi pun dengan sigap segera meluncur ke lokasi untuk mengecek.


"Betul ada laporan kecurigaan benda menyerupai bom," kata Kapolsek Matraman Kompol Uyun Rafie saat dihubungi wartawan, Selasa (15/3/2011). Hingga kini, paket itu belum dibuka.

Uyun mengatakan, awalnya, paket untuk atas nama Ulil itu diterima pada pukul 10.00 WIB. Saat petugas memeriksa dengan metal detector, tiba-tiba alat tersebut berbunyi yang menunjukkan ada logam di dalam paket tersebut.

"Itu awalnya ada kiriman buku untuk Ulil di Utan Kayu KBR 68 H ketika diperiksa dengan metal detector, itu berbunyi. Diduga ada logam di dalamnya," kata Uyun.

Kemudian, pihak KBR 68 H melaporkan ke polisi pada pukul 10.30 WIB. Hingga kini paket belum dibuka dan polisi masih berjaga di lokasi. [detiknews.com]


Postingan Menarik Lainnya :

0 komentar »

Leave your response!