Misteri Bayangan Badan Pesawat Air Asia di Dasar Laut
03 Januari 2015
Leave a Comment
Operasi pencarian pesawat AirAsia QZ8501 pada hari ketiga membuahkan
hasil. Sebelum dipastikan ditemukan di perairan dekat Pangkalan Bun,
Kalimantan Tengah, didahului dengan sejumlah tanda-tanda. Dari mulai
adanya serpihan benda warna kuning yang mengapung di lautan hingga
bayangan besar di dalam air. Namun mengenai bayangan yang menjadi salah
satu titik terang pencarian masih belum jelas.
Kepala Dinas Penerangan (Kadispen) TNI AU Marsekal Pertama TNI Hadi Tjahjanto belum dapat memastikan apakah bayangan yang ditemukan pada pukul 12.50 WIB oleh tim pencari adalah badan pesawat AirAsia QZ8501.
"Ini berita bagus, tapi perlu kita dalami apakah itu adalah pesawat atau bukan," ujar Hadi di Lapangan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (30/12).
Hadi kemudian memaparkan bahwa bayangan tersebut dilihat di radial 230 dengan jarak 105 nautical mile dari Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah.
Setelah itu, Hadi mengimbau agar masyarakat tidak menelan begitu saja berita yang ada mengenai penemuan jasad. "Kalau di berita ada enam. Masih dua yang dievakuasi. Kami kontak langsung terus dengan pesawat yang lihat," tegas Hadi.
Sebelumnya, TNI AU berhasil menemukan beberapa puing pesawat dan jasad di laut yang diduga kuat adalah penumpang AirAsia QZ8501. Temuan ini kemudian dipastikan oleh Basarnas bahwa serpihan dan jasad tersebut adalah yang dicari.
Jarak Pangkalan Bun ke Lokasi
Letak penemuan puing-puing AirAsia QZ8501 di Laut Jawa berjarak sekitar 60 mil dari Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah. Kepastian jarak tersebut didapatkan dari Humas Kantor Pusat Basarnas di Jakarta, Selasa (30/12).
"Jaraknya (lokasi puing ke Pangkalan Bun) 60 mil. Tadi saya sudah mengecek," jelas Kasubag Hubungan Pers Media dan Publikasi Basarnas, M. Yusuf,
Pencarian pesawat AirAsia QZ 8501 yang menghilang sejak Ahad (28/12) lalu telah menemui titik terang setelah pencarian hari ketiga berlangsung Selasa (30/12) ini. Beberapa helikopter, pesawat udara, dan kapal yang dikerahkan untuk mencari pesawat tersebut telah menemukan benda-benda yang berasal dari AirAsia QZ 8501.
Saat ini proses evakuasi jasad yang ditemukan di perairan selatan Pangkalan Bun sedang dilakukan oleh tim Basarnas Special Group (BSG). Diketahui ada 60 anggota BSG yang ditugaskan dalam proses pencarian pesawat AirAsia QZ8501 dan evakuasi puing maupun jasad yang berada di Laut Jawa.
Kepala Dinas Penerangan (Kadispen) TNI AU Marsekal Pertama TNI Hadi Tjahjanto belum dapat memastikan apakah bayangan yang ditemukan pada pukul 12.50 WIB oleh tim pencari adalah badan pesawat AirAsia QZ8501.
"Ini berita bagus, tapi perlu kita dalami apakah itu adalah pesawat atau bukan," ujar Hadi di Lapangan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (30/12).
Hadi kemudian memaparkan bahwa bayangan tersebut dilihat di radial 230 dengan jarak 105 nautical mile dari Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah.
Setelah itu, Hadi mengimbau agar masyarakat tidak menelan begitu saja berita yang ada mengenai penemuan jasad. "Kalau di berita ada enam. Masih dua yang dievakuasi. Kami kontak langsung terus dengan pesawat yang lihat," tegas Hadi.
Sebelumnya, TNI AU berhasil menemukan beberapa puing pesawat dan jasad di laut yang diduga kuat adalah penumpang AirAsia QZ8501. Temuan ini kemudian dipastikan oleh Basarnas bahwa serpihan dan jasad tersebut adalah yang dicari.
Jarak Pangkalan Bun ke Lokasi
Letak penemuan puing-puing AirAsia QZ8501 di Laut Jawa berjarak sekitar 60 mil dari Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah. Kepastian jarak tersebut didapatkan dari Humas Kantor Pusat Basarnas di Jakarta, Selasa (30/12).
"Jaraknya (lokasi puing ke Pangkalan Bun) 60 mil. Tadi saya sudah mengecek," jelas Kasubag Hubungan Pers Media dan Publikasi Basarnas, M. Yusuf,
Pencarian pesawat AirAsia QZ 8501 yang menghilang sejak Ahad (28/12) lalu telah menemui titik terang setelah pencarian hari ketiga berlangsung Selasa (30/12) ini. Beberapa helikopter, pesawat udara, dan kapal yang dikerahkan untuk mencari pesawat tersebut telah menemukan benda-benda yang berasal dari AirAsia QZ 8501.
Saat ini proses evakuasi jasad yang ditemukan di perairan selatan Pangkalan Bun sedang dilakukan oleh tim Basarnas Special Group (BSG). Diketahui ada 60 anggota BSG yang ditugaskan dalam proses pencarian pesawat AirAsia QZ8501 dan evakuasi puing maupun jasad yang berada di Laut Jawa.
Sumber CNN Indonesia
Postingan Menarik Lainnya :
Berita
- Lagi Heboh Program Suami Punya Dua Istri
- Studi: Orang Sekarat 'Dikunjungi' Kerabat yang Sudah Meninggal
- Wooww.. Gaji Pokok PNS Akan Mencapai Rp. 14,3 Rupiah
- PNS Kini Mendapat Fasilitas dan Jaminan Baru Sejak PP No 70 Tahun 2015 Disyahkan!!
- WoOw Hebat!!! Saat ini Rupiah Menguat Paling Besar Se-Asia
- Prediksi Skor Pertandingan Sriwijaya FC vs Arema Cronus Indonesia
- Pertarungan Sengit Antara Pemancing dan Ikan Besar
- Video Sidometer Akselerasi Mobil Lamborghini Yang Luar Biasa
- Toyota All New Yaris 2015 - Harga dan Spesifikasi
- Cewek Cantik Yang Populer di Indonesia Karena Aktifitasnya
- Lorong Raksasa ditemukan Pencari Batu Akik di dalam Perut Bumi
- Wow!! Truk Pembawa Mobil Mewah Kecelakaan dan Terbakar
- Aksi Mobil Gaya Game GTA
- Game GTA Jika Dimainkan di Kehidupan Nyata - Video Game GTA di Kehidupan Nyata
- Makhluk Raksasa Misterius Terlihat di Selandia Baru
- Video Amatir Terjadinya Tanah Longsor di Banjarnegara
- Rupiah Masuk Daftar Mata Uang Yang Tidak Berharga di Dunia
- Gadis Cantik Jadi Pemulung Barang Bekas
- Wanita Perkasa di Garis Depan Melawan ISIS
- Prediksi Final Real Madrid vs Atletico Madrid Liga Champion 2014
- CPNS 2014 Mulai Bulan Juni
- Informasi Penerimaan dan Pendaftaran CPNS 2014
- Mudah!! Cek Data Dapodik Guru Sertifikasi
- Dipenjara Setelah Menampar Orang Yang Mengintip Istrinya Bugil
0 komentar »
Leave your response!