Mobil Ahmadinejad Dibanderol Rp21,2 Miliar

28 Januari 2013 Leave a Comment
Mobil Peugeot 504 milik Presiden Ahmadinejad ditawar 24 miliar rial Iran, atau sekitar Rp21,2 miliar. Itu adalah penawaran tertinggi mobil Ahmadinejad, yang tengah dipamerkan di wilayah Arvand.


"Hingga kini, ada 500.000 orang ikut serta dalam lelang tersebut melalui situs tersebut. Untuk sementara ini, lelang mobil itu jatuh pada seorang warga Qatar yang menawarkan harga 24 miliar rial Iran," kata Kepala Badan Lingkungan Hidup Republik Islam Iran merangkap ketua panitia lelang, Ahmad Esfandyari, seperti yang disiarkan stasiun radio internasional Iran, IRIB World Service, 24 Februari 2011.

Menurut Esfandyari, mobil Ahmadinejad masih terus dilelang hingga panitia memastikan tidak ada lagi harga penawaran yang lebih tinggi hingga beberapa hari mendatang. Hasil pelelangan itu akan digunakan untuk membangun pemukiman orang-orang cacat dan tunawisma di Iran.

"Siapapun yang tertarik mengikuti lelang tersebut dapat mengunjungi situs resmi pelelangan mobil milik Ahmadinejad yang beralamatkan www.ahmadinejad-car.com," kata Esfandyari.

Peminat yang berasal dari luar Iran dikenakan tarif sekitar US$67, dan warga lokal US$50, bila tertarik ikut dalam proses lelang tahap awal di internet. Lelang ini merupakan inisiatif Ahmadinejad untuk mendanai proyek pembangunan 60.000 unit rumah bagi warga penyandang cacat maupun perempuan berpenghasilan rendah yang harus menghidupi keluarganya.

Ahmadinejad pernah menggunakan mobil tua itu ketika menjadi walikota Teheran sebelum berhasil menjadi presiden pada 2005. Di pasaran, mobil buatan Prancis tahun 70-an itu rata-rata hanya dihargai sekitar US$2.000 (sekitar Rp18 juta).

Saat berkampanye dalam pemilu presiden tahun lalu, Ahmadinejad bertekad menempatkan sektor perumahan, lapangan kerja, dan reformasi ekonomi dalam agenda utama pemerintahannya yang baru. [vivanews.com]

Postingan Menarik Lainnya :

0 komentar »

Leave your response!